Lip tint dari Emina ini keluar dengan 3 pilihan shades yaitu Scarlet,Sunglow,dan Smitten. Tiga variant warna ini menurutku warna yang sangat pasaran dan aman untuk ukuran lip tint. Mereka menggunakan warna merah,pink,dan orange sebagai produk lip tint perdana mereka. Harga satuan magic potion ini menurutku sangat ramah untuk kantong pelajar,yaitu sekitar IDR 36.500 saja. Ukurannya juga sangat travel friendly dan tidak makan banyak tempat di makeup pouch/tas.
Kalau kalian penggemar Emina,pasti sudah tidak asing lagi dengan kemasannya yang selalu colorfull. Magic potion ini di masukan kedalam box dengan design yang chic namun tetap elegan. Di setiap kotaknya melambangkan shades lip tint yang ada di dalamnya. Sedangkan untuk tube lip tintnya sendiri bermaterial acrylic yang tebal dan ringan. Pada bagian badan,hanya diberi nama produk dengan font berwarna putih. Sayangnya,aku kurang suka dengan tutupnya yang berwarna putih. Material tutupnya dibuat dove dan membuat kotoran agak susah untuk di bersihkan. But overall,aku tidak begitu masalah dengan design dan ukuran kemasan.
Aplikator lip tint ini berbentuk doe-foot yang permukaannya cukup lebar dan mudah di aplikasikan. Untuk aplikator,aku tidak ada masalah apa-apa. Sekarang,aku akan membahas mengenai performa dan formula si magic potion ini. Awalnya,aku sedikit meremehkan performa lip tint dari brand lokal ini. Karena,lip tint yang dikeluarkan oleh brand sister Emina menurutku kurang memuaskan. Jadi,aku memiliki stigma yang sama. Ternyata,formulanya watery dan menyerupai salah satu lip tint dari Korea yang biasa aku pakai. Formulanya sangat cair dan warnanya pigmented. Keunggulan dari formula lip tint yang cair ini biasanya,lebih cepat meresap dan tidak menimbulkan rasa lengket. Untuk dijadikan blush,menurutku teksturnya terlalu cair dan warnanya kurang keluar.
Untuk performa,menurutku patut untuk diacungi jempol. Setelah di pakai makan/minum warna tidak sepenuhnya hilang dan masih menyisakan warna. Kalau ingin warna yang lebih intens lagi bisa di touch up. Sejauh aku pakai lip tint ini,aku tidak merasakan bibir menjadi kering sampai pecah-pecah. Lip tint ini terdapat aroma yang manis dan tidak begitu menganggu.
Ok kesimpulan:
(+)
- Ringan di bibir
- Formulanya cepat meresap
- Warnanya pigmented
- Tahan lama
- Tidak membuat bibir mudah kering
(-)
- Warnanya terlalu aman
- Agak susah di hapus
Rating?
4.5/5
Will i buy this again?
Yes! Ini bahkan masuk ke makeup pouch aku dan dibawa kemana-mana. Selain harganya yang terjangkau,perfomanya gak kalah dengan lip tint dari Korea.
Suka pengen beli lip tint, tapi bibirku garisnya item. Aneh sekali kalau pakai lip tint :(
ReplyDelete