A. Wajah
Di bulan puasa, wajah sangat penting karena selama kurang lebih 14 jam kita gak minum sama sekali. Padahal seperti yang kita tahu tubuh kita ini hampir sebagian terdiri dari air, untuk itu gak jarang kalo di bulan puasa kamu merasa kulit kamu lebih kering dari biasanya. Untuk itu, kamu bisa menggunakan krim dengan kelembapan ektra agar kulit kamu tetap terjaga kelembapanya. Selain krim, masker juga gak penting usahakan dua minggu sekali menggunakan masker yang memiliki kelembapan tinggi supaya kulit kamu tidak gampang keriput karena kering nanti. Pake face mist juga bagus lho untuk menjaga sebum di muka. Semprotkan tiap 3-4 jam sesuai dengan kebutuhan yaa.Buat kamu yang merasa gak nyaman pake krim yang ada kelembapan ekstranya, kamu bisa pake vaseline petroleum jelly di daerah yang menurut kamu membutuhkan kelembapan ekstra. Vaseline ini bisa di pake di mana aja lho, bisa untuk menebalkan bulu mata dan alis,melembapkan bibir,dsb. Kalo kamu merasa mata kamu juga perlu perawatan ekstra, usahakan seminggu sekali mata kamu di kompres dengan collagen eye patch atau kamu bisa pake masker mata yang bisa di taruh di kulkas dan di pake kapan aja. Untuk bibir, usahakan setiap 2 jam kamu sudah harus touch up dengan lipbalm, supaya bibir kamu tetap lembap dan segar.
B. Tubuh
Kalo kita ngebahas gimana caranya ngerawat wajah, giliran sekarang aku mau kasih tips untuk tubuh kita. Di bulan puasa kamu perlu kelembapan kulit selama 24 jam. Tapi gak semua lotion bisa intense melembapkan selama itu. Paling setengah hari kulit kamu udah kering lagi. Lotion biasa gak cukup untuk melembapkan, kamu bisa pake body butter untuk kelembapan ekstra seharian penuh. Atau kamu cari body lotion yang mengandung hydra iq. Hydra iq dapat mengunci kadar air di kulit kita agar senantiasa lembap. Kalo kamu mau lebih lembap lagi, kamu bisa mengaplikasikan baby oil yang light texture sebelum mengaplikasikan body butter atau sebelum kamu tidur. biasanya kandunganya berupa aloe vera dan olive oil lebih ringan di kulit dan gak lengket. Baby oil membantu melembapkan badan 5x lebih lembap. Kalo kamu rutin pake ini trust me, suatu saat kamu gak akan punya stretch march di usia 20+ nanti.
Ok itu dia sedikit tips gimana menjaga kulit kita selama bulan puasa. Happy fasting everyone semoga bermanfaat ^^
~Smooch~
No comments :
Post a Comment